Stadion JIS Diselimuti Asap Flare, Laga Persija Vs Malut United Terhenti di Menit ke-73
Flare dinyalakan pertama kali dari tribun utara yang dihuni oleh The Jakmania, suporter fanatik Persija.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Stadion JIS Diselimuti Asap Flare, Laga Persija vs Malut United Terhenti di Menit ke-73, Jakmania: Rombak Manajemen!
Alfarizy Ajie Fadhilah/Tribunnews/com
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Laga pekan ke-34 Liga 1 2024/2025 antara Persija Jakarta melawan Malut United di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Jumat (23/5/2025), terhenti pada menit ke-73.
Asap tebal dari pembakaran suar atau flare, membumbung tinggi memenuhi stadion berkapasitas 80 ribuan penonton itu.
Flare dinyalakan pertama kali dari tribun utara yang dihuni oleh The Jakmania, suporter fanatik Persija.
Tidak lama kemudian, sektor lain turut menyalakan flare dan petasan. Situasi tersebut memaksa wasit Yudi Nurcahya menghentikan laga sementara.
Insiden itu mencerminkan puncak kekecewaan Jakmania terhadap performa tim kesayangannya itu di musim ini.
Sejumlah spanduk dan tulisan protes terlihat di stadion, termasuk pesan keras bertuliskan “100 persen Gagal” serta seruan agar manajemen Persija dirombak total.
Pertandingan melawan Malut United merupakan laga terakhir Macan Kemayoran - julukan Persija di musim ini.
Hasil laga tersebut tidak akan memengaruhi posisi mereka di klasemen karena tim Macan Kemayoran sudah dipastikan gagal menembus empat besar, target yang dicanangkan sejak awal musim.
Kekecewaan Jakmania semakin dalam karena sepanjang musim Persija tampil inkonsisten.
Laga kontra Malut United seharusnya menjadi penutup manis di kandang, faktanya tak memusakan sampai menit 70-an.
Pertandingan pun akan dilanjutkan mulai menit ke-76 dengan kedudukan 0-0.
Panitia penyelenggara pun terus mengimbau para suporter untuk menghentikan pembakaran flare.
"Tolong dihentikan, karena banyak adik-adik kita yang juga menonton pertandingan ini," ucap penyiar melalui pengeras suara.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.