Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Polisi Tetapkan Satu Orang Anak di Bawah Umur Jadi Tersangka Kasus Ledakan Mercon di Semarang

Ledakan mercon di Semarang Jawa Tengah tersebut melukai Agus Supriyanto (37) dan merusak satu unit rumah.

Editor: Erik S
zoom-in Polisi Tetapkan Satu Orang Anak di Bawah Umur Jadi Tersangka Kasus Ledakan Mercon di Semarang
Tribun Video
ILUSTRASI LEDAKAN MERCON -  GM, seorang anak di bawah umur ditetapkan sebagai tersangka kasus ledakan mercon di Kelurahan Tlogomulyo, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah 

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - GM, seorang anak di bawah umur ditetapkan sebagai tersangka kasus ledakan mercon di Kelurahan Tlogomulyo, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Ledakan mercon yang terjadi pada Minggu (30/3/2025) sekira pukul 00.30 WIB itu melukai Agus Supriyanto (37) dan merusak satu unit rumah.

Agus harus dilarikan ke rumah sakit akibat menderita luka ledakan meliputi luka di bagian wajah, tangan kanan dan kaki kanan.

Baca juga: Dua Remaja Luka-luka Akibat Ledakan Bubuk Mercon di Blitar, Satu Rumah Rusak

"Iya, sudah ada penetapan tersangka dari kehadiran ledakan itu. Tersangka inisial GM, dia masih di bawah umur," kata Kasatreskrim Polrestabes Semarang AKBP Andika Dharma Sena kepada Tribun, Senin (31/3/2025).

Informasi yang dihimpun Tribun, ledakan tersebut bermula ketika ada aktivitas pembuatan mercon untuk perayaan lebaran. 

Polisi yang melakukan olah tempat kejadian  menemukan sebanyak 100 selongsong mercon yang belum terisi bahan peledak.

Adapun ledakan tersebut diduga aktivitas pengisian bahan peledak ke selongsong mercon yang masih kosong.

Berita Rekomendasi

Polisi belum merinci jumlah bahan peledak yang ditemukan di lokasi kejadian. 

Kasatreskrim hanya memaparkan hubungan antara korban Agus dengan tersangka GM masih memiliki hubungan kekerabatan. 

Baca juga: Detik-detik Mercon Meledak saat Diracik di Karanganyar, 6 Orang Terluka, 1 Rumah Rusak Parah

Akibat ledakan itu pula, korban Agus dirawat di rumah sakit KRMT Wongsonegoro Semarang.

"Mereka masih satu keluarga," terangnya.

Dia menambahkan, kasus ledakan mercon ini ditangani oleh Polsek Pedurungan. 

Kasus ini juga masih terus didalami. 

"Tersangka dijerat Undang-undang Darurat (atas kepemilikan bahan peledak tanpa izin)," imbuhnya.(Iwn)

Penulis: iwan Arifianto

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Ledakan Mercon di Semarang, 1 Anak di Bawah Umur Jadi Tersangka 

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas